Selalin papa, sosok yang berperan penuh di balik perjalanan hidupku adalah pribadi yang ku sapa dengan sebutan mama. Putri Solo yang penuh kelemah lembutan, cakap dalam berbicara, penuh empati kepada sesama yang panjang sabarnya dalam segala sesak dan amarahnya begitulah dia memenuhi memori ingatanku. 

Mama dan aku

Kalolah guru pahlawan tanpa tanda jasa, predikat apa yang pantas untuk seorang mama? Malaikat tanpa sayap? Tidak ada kata yang pantas dinobatkan untuk mereka sosok manusia yang katanya lemah, tetapi nyatanya lebih dahulu berjuang dan berperang melawan maut demi sebuah proses melahirkan.. Sungguh kasih sayang yang tanpa syarat dan tulus itu hanya mampu diberikan oleh seorang mama. 

Membesarkan, merawat dan memperhatikan perkembangan buah hatinya seperti menjadi tugas seorang mama sepanjang hidupnya, sehingga tak bisa dipungkiri berapapun usia anaknya bagi dia kita tetap anaknya yang selalu membutuhkan dia, hingga kini pun mama selalu mengkhawatirkan kesehatan, keberadaan, keamanan Aku jika bepergian tanpa dia. 

Melihat pentingnya peran seorang mama untuk tumbuh kembang baik mental maupun pola pikir buah hatinya merupakan tugas seumur hidup bagi seorang mama. Menjadi guru pertama bagi anaknya, menjadi tenaga medis, polisi, teman berbagi kadang juga sebagai lawan. Hal yang selalu dikangenin anak ketika jauh dari mamanya tentu masakan mamanya, karena memang mama adalah koki terbaik sepanjang masa bagi anak-anaknya. 

Tulisan ini sengaja ku tulis untuk semua mama hebat di luar saya terkhusus buat mamaku. Terima-kasih telah menjadikanku ada seperti Aku ada saat ini yang memberi teladan akan arti dan peran seorang istri, mama, kakak, adik, ipar, menantu dan hamba yang baik. 

I love u

Sekali lagi kuucapkan terimakasih untuk segala doa yang mama naikkan hanya untuk masa depan dan keberadaanku, untuk kasih sayang tanpa syarat, waktu juga nyawa yang mama pertaruhkan. 

Hal yang tidak bisa kupungkiri dan menyayat hati ketika melihat dan mendengar nama ku disebut dalam doa mama, melihat mama harus berbagi waktu untuk kebersamaan dengan keluarga dan peker-jaannya, dan paling menyedihkan adalah ketika melihat mama menahan sakit namun Aku tak mampu berbuat apapun, sedangkan ketika Aku yang sakit segala upaya mama lakukan. 

Menjadi perempuan kuat yang mampu melakukan apapun dalam kondisi bagaimanapun Aku pelajari dari sosok seorang mama. Mama adalah orang pertama yang menjadi pendukung untuk segala hal positif yang akan kulakukan dan juga menjadi orang pertama juga yang menjadi lawan ketika Aku melakukan hal yang tidak benar di matanya.

Terimakasih mama untuk segalanya, doakan Aku sesegera mungkin mengganti air mata pedihmu menjadi air mata penuh kebanggaan. Teruslah menjadi pribadi yang menjadi teladan di kehidupanku. Maaf untuk segala luka yang ku gores dihati mama hanya karna egoisku. 

Sehat selalu ya ma tunggu Aku sampai Aku bisa melihatkan hasil didikan mu di cucu-cucumu bahkan cicitmu nanti. 

 

0 Comments